Detail Cantuman Kembali
RANCANG BANGUN SISTEM PENYEDIAAN BARANG GUDANG DENGAN PENERAPAN METODE FIRST IN FIRST OUT (FIFO) DI SEVEN INC
Rantai pasokan dan manajemen logistik bergantung pada gudang. Pengelolaan gudang sangat penting untuk memastikan bahwa barang tersedia sesuai permintaan, mengurangi risiko kelebihan atau kekurangan stok, dan mengurangi biaya operasional. Namun, dalam praktiknya, pengelolaan gudang sering menghadapi beberapa masalah, seperti pencatatan data barang yang dilakukan secara manual, dan kurangnya transparansi dalam proses pengambilan Keputusan. Fokus tugas akhir ini adalah pengembangan sistem penyediaan barang gudang berbasis web bernama Stockify. Salah satu fitur utama yang dikembangkan adalah operasi CRUD (Create, Read, Update, Delete) untuk mengelola data barang dan penerapan metode First In First Out (FIFO) untuk memastikan bahwa barang yang lebih tua tidak menumpuk dan mengurangi risiko kerusakan atau kadaluarsa. Proses pengembangan mencakup analisis kebutuhan sistem, perancangan arsitektur aplikasi, implementasi fitur-fitur inti, dan pengujian sistem untuk memastikan fungsionalitas dan performa yang optimal. Hasil pengujian menunjukkan bahwa sistem Stockify berfungsi dengan baik dalam memenuhi kebutuhan bisnis. Sistem ini dapat mengurangi kesalahan pencatatan, dan memberikan informasi real-time untuk mendukung pengambilan keputusan yang lebih baik. Metode FIFO menjamin bahwa barang yang masuk lebih dahulu akan dikeluarkan lebih dahulu, mengurangi kemungkinan barang akan kadaluarsa atau rusak. Dengan menggunakan teknologi berbasis web, Stockify diharapkan dapat mempercepat pengelolaan stok barang di gudang. Kata kunci: CRUD, FIFO, Laravel, Sistem Penyediaan Barang Gudang, Stockify.
028 MAU R R.1
NONE
Text Skripsi
Indonesia
UNIVERSITAS TEKNOLOGI DIGITAL INDONESIA (UTDI)
2025
Yogyakarta
LOADING LIST...
LOADING LIST...