Detail Cantuman Kembali
MAGANG MBKM MANDIRI IMPLEMENTASI ISO 27001 DALAM PENGELOLAAN RISIKO KEAMANAN INFORMASI (STUDI KASUS : PENETRATION TESTING DI INSTANSI XYZ)
PT Sekuriti Siber Indonesia merupakan perusahaan yang fokus pada keamanan sistem informasi, termasuk layanan penetration testing, security assessment, dan pendampingan audit ISO 27001. Proyek magang ini bertujuan mendukung Instansi XYZ dalam mempersiapkan audit ISO 27001. Proses implementasi ISO 27001 meliputi penentuan ruang lingkup, evaluasi kesenjangan, penetration testing, audit internal, dan audit eksternal. Fokus laporan ini adalah pada penetration testing, yang digunakan untuk menemukan dan mengeksploitasi kerentanan sistem guna menilai keamanan informasi Instansi XYZ. Salah satu aspek penting dari ISO 27001 adalah pengendalian A.12.6.1, yang berfokus pada pengelolaan kerentanan teknis dengan tujuan memastikan bahwa kerentanan dalam sistem dan perangkat lunak ditangani secara tepat waktu untuk mengurangi risiko keamanan. Hasil pengujian, yang mencakup temuan, tingkat risiko, dan rekomendasi perbaikan, dipresentasikan untuk membantu Instansi XYZ mempersiapkan audit ISO 27001. Kata Kunci: Penetration Testing, ISO 27001, Keamanan Sistem Informasi, Audit Internal dan Eksternal, Manajemen Kerentanan.
145 ARA M R.1
NONE
Text Skripsi
Indonesia
UNIVERSITAS TEKNOLOGI DIGITAL INDONESIA (UTDI)
2024
Yogyakarta
LOADING LIST...
LOADING LIST...