Detail Cantuman Kembali

XML

SISTEM PENGGAJIAN GURU HONORER PADA TK 03 MOJOGEDANG


Proyek akhir ini bertujuan untuk merancang sistem informasi penggajian
pada TK 03 Mojogedang dengan fokus pada peningkatan efisiensi dan akurasi
dalam pengelolaan gaji guru. Sistem ini akan mempermudah proses perhitungan
gaji, mengurangi kesalahan manual, dan menyediakan laporan keuangan yang lebih
terstruktur. Pengembangan sistem dilakukan untuk mendukung transparansi dan
akuntabilitas dalam pengelolaan keuangan sekolah. Sistem ini juga dirancang untuk
memperhitungkan komponen gaji seperti kontribusi siswa dan tunjangan tahunan
dari yayasan, serta memastikan kemudahan akses bagi pihak terkait untuk
memantau informasi penggajian. Dengan adanya sistem informasi penggajian ini,
diharapkan dapat meningkatkan kinerja administrasi dan memberikan manfaat bagi
seluruh staf pengajar di TK 03 Mojogedang.
Metode yang digunakan dalam perancangan sistem ini meliputi analisis
kebutuhan, perancangan sistem, implementasi, dan pengujian. Setiap tahap
dilakukan secara terstruktur untuk memastikan bahwa sistem yang dihasilkan sesuai
dengan kebutuhan pengguna dan dapat diandalkan dalam pengoperasiannya seharihari.
Kata Kunci: Sistem Informasi, Penggajian, TK 03 Mojogedang, Efisiensi, Akurasi
033 AMA S R.1
NONE
Text Proyek Akhir
Indonesia
UNIVERSITAS TEKNOLOGI DIGITAL INDONESIA (UTDI)
2024
Yogyakarta
LOADING LIST...
LOADING LIST...