Detail Cantuman Kembali
PERANCANGAN UI/UX E-COMMERCE KOMET ADVANTURE BERBASIS WEBSITE MENGGUNAKAN METODE DESIGN THINKING
Pada era globalisasi saat ini semua kegiatan dialakukan melalui internet.
Pada saat ini transaksi jual beli dapat dilakukan pada aplikasi e-commerce.
Electronic commerce atau yang sering disebut e-commerce adalah proses jual beli
atau pertukaran produk jasa atau informasi melalui jaringan komputer yang
terhubung dengan internet. Terdapat sebuah toko Komet Adventure di Jalan Raya
Randugowang Nomor 34 Tegal Weru, Sariharjo, Kecamatan Nganglik, Kabupaten
Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta 55581. Permasalahan dari toko komet
advanture, ingin mengembangkan tokonya karena pelanggan hanya dari masyarakat
sekitar saja.
Tujuan dari penelitian ini adalah dapat menghasilkan perancangan UI/UX
e-commerce berbasis website pada toko Komet Adventure menggunakan metode
design thinking. Dengan memanfaatkan penjualan melalui internet dapat
berdampak pada peningkatan pendapatan. Perancangan UI/UX e-commerce
berbasis website pada toko Komet Adventure menggunakan metode design
thinking. Design Thinking adalah metode penelitian yang berfokus pada manusia
untuk menyelesaikan masalah dan menghadirkan inovasi baru. Dalam metode ini
terdapat 5 tahapan peroses yang memungkinkan untuk memperoleh keluaran yang
inovatif yaitu: Emphatize, Define, Ideate, Prototype, Testing.
Rancangan prototype dilakukan dengan menggunakan 2 pengujian, yaitu
scenario-based test untuk mengukur tingkat usability dan System Usability Scale
(SUS) untuk pengukuran kepuasan pengguna. Berdasarkan hasil pengujian yang
diperoleh maka rancangan sudah sesuai dengan kebutuhan pengguna, yaitu website
memiliki fitur lengkap, tampilan yang sederhana dan menarik, terdapat fitur promo,
dan tampilan website yang user friendly.
Kata Kunci: Desain antar muka, E-commerce, Design Thinking dan website.
019 ANG P R.1
NONE
Text Skripsi
Indonesia
UNIVERSITAS TEKNOLOGI DIGITAL INDONESIA (UTDI)
2024
Yogyakarta
LOADING LIST...
LOADING LIST...