Detail Cantuman Kembali
SISTEM PENDUKUNG KEPUTUSAN PEMILIHAN MOBIL BEKAS MENGGUNAKAN METODE SIMPLE ADDITIVE WEIGTHING (SAW) BERBASIS WEB
Perkembangan persaingan bisnis di Indonesia adalah salah satu fenomena yang sangat menarik untuk di simak, terlebih dengan adanya globalisasi dalam bidang ekonomi yang mempergunakan multimedia yang semakin membuka peluang pengusaha asing untuk turut berkompetisi dalam menjaring konsumen lokal. Salah satu aspek yang paling menonjol adalah peranan media komputer untuk meningkatkan penyampaian suatu informasi. Salah satu informasi yang dibutuhkan dalam suatu perusahaan adalah mengenali perilaku konsumen untuk kemudian menyesuaikan kemampuan perusahaan dengan kebutuhan mereka.
Dalam sistem ini terdapat banyak cara dilakukan untuk memenuhi kebutuhan dalam bidang otomotif, salah satu contohnya adalah dengan membeli mobil bekas. Dengan adanya masalah tersebut kemampuan komputer sebagai perangkat untuk mempermudah tugas atau kerja seseorang menjadi lebih mudah, lebih efektif dan lebih efisien khususnya dalam kecepatan proses dan keakuratan hasil yang diberikan diharapkan dapat membantu untuk mempermudah dalam pemilihan tipe mobil bekas sesuai dengan keinginan. Penyediaan sistem informasi pemilihan mobil bekas secara online yang berbasis sistem pendukung keputusan (SPK) dimungkinkan konsumen bisa memilih tipe mobil sesuai dengan dana yang tersedia.
Kesimpulan dari penelitian ini adalah aplikasi ini mampu menampilkan rekomendasi mobil bekas berdasarkan kriteria yang diinginkan dan aplikasi ini dapat menampilkan informasi-informasi mobil bekas secara detail sesuai keinginan sedangkan sistem ini juga diharapkan dapat menambahkan kriteria-kriteria yang lain.
138 Zai S R.1
NONE
Text Skripsi
Indonesia
STMIK AKAKOM
2020
Yogyakarta
LOADING LIST...
LOADING LIST...